Referensi

Jasa Web Design

Monday, May 4, 2015

Sebuah parade akbar yang bertajuk Pergelaran Semarang Night Carnival 2015 digelar Minggu alam (3/4/15) dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun Ke-468 Kota Semarang. Kegiatan ini berupa parade yang diikuti oleh peserta dengan aneka kostum unik dan gemerlap.

Parade dimulai dari titik nol kilometer Kota Semarang yang tepat berada di depan Kantor Pos Besar Johar, dimana meskipun diiringi oleh hujan gerimis namun ribuan peserta tetap bersemangat memamerkan aneka kostum mereka yang berwarna-warni dan tampak meriah.

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi yang akrab disapa Hendi ikut memeriahkan acara ini dan ia bahkan menyempatkan diri untuk melantunkan lagu yang pernah dipopulerkan oleh penyanyi rock legendaris Achmad Albar “Rumah Kita” untuk membangkitkan semangat para peserta ditengah rintik hujan gerimis. Hendi berharap agar seluruh warga Semarang bersedia berpartisipasi untuk bersama-sama menjadikan kota ini lebih baik sebagai refleksi kota yang sudah menginjak usia 468 tahun ini.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang ikut hadir dalam acara ini juga mengakui bahwa Semarang merupakan salah satu kota yang tua yang selalu dirindukan oleh siapa saja yang pernah mengetahui keindahan kota yang dijuluki Kota Atlas itu. Ia berharap agar Kota Semarang akan semakin banyak event dan semakin jaya.

“Defile” karnaval yang diikuti oleh jumlah peserta yang disesuaikan dengan usia Kota Semarang yaitu sebanyak  468 peserta berkostum unik ini dibuka oleh rombongan Akademi Kepolisian (Akpol) dengan suguhan atraksi marching band.

Peserta “defile” dibagi berdasarkan tema yang mewakili berbagai etnis yang ada di Kota Semarang yaitu Jawa, Melayu, China, Timur Tengah dan Belanda. Masing-masing mengenakan kostum yang unik, bahkan ada yang mengenakan kostum yang terbuat dari anyaman bambu.

Gerimis yang terus mengguyur tak menyurutkan semangat para peserta karnaval dalam memamerkan kostum mereka sambil terus melemparkan senyum kepada penonton, sementara masyarakat juga tidak kalah antusiasnya memenuhi pinggiran jalan protokol yang dilalui rute Semarang Night Carnival 2015 ini yang berakhir di depan Balai Kota Semarang.

Selain marching band dan parade kostum unik, Semarang Night Carnival 2015 juga dimeriahkan dengan akhsi barongsai dan liong yang ditampilkan personel Batalyon Artileri Pertahanan Udara Sedang (Arhanudse) 15 Semarang serta dimeriahkan aksi kelompok tamu dari Solo Red Batik.
Selain itu ada juga pergelaran band dan berbagai hiburan digelar di halaman Balai Kota Semarang.


0 comments:

 

Power by Grandparagon @ 2007 - 2008 Beritadotcom.blogspot.com