Tuesday, November 6, 2007
JAKARTA, Setelah sempat dirawat sejak Minggu di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) Jakarta, akibat dugaan pengeroyokan oleh sejumlah orang, Rahma Azhari akhirnya memilih pulang. Ia didampingi kerabat dan keluarga, termasuk bintang film Ayu Azhari. "Sebenarnya saya masih sakit, tapi harus pulang karena anak enggak ada yang ngurus," katanya.
Kondisi Rahma terlihat masih belum pulih betul. Saat keluar dari RS Pertamina, sekitar pukul 16.45 WIB, Rahma menggunakan kursi roda dengan mengenakan kemeja biru dipadu rok pendek.
Sementara Ayu Azhari ketika disinggung soal masalah yang dihadapi adiknya itu, sepenuhnya menyerahkan kepada hukum. "Kalau urusan rumah tangga saya serahkan sepenuhnya sama Rahma," katanya.
Source
Silahkan Beri Komentar Anda Mengenai Berita/Artikel Ini.
Labels: Infotainment, News
0 comments:
Post a Comment