Referensi

Jasa Web Design

Saturday, August 7, 2010

JAKARTA, KOMPAS.com - Inilah salah satu nilai tambah menjadi pelanggan asuransi Garda Oto: memperoleh pelatihan cara mengemudikan mobil yang aman! Hal tersebut dibuktikan hari ini (7/8) dengan mengadakan event bertajuk “Always Drive Safe” di Pacuan Kuda, Pulomas, Jakarta.

Menurut Laurentius Iwan Pranoto, Marcomm & PR Head, PT Asuransi Astra Buana, pelatihan mengemudi tersebut termasuk cara menghadapi situasi darurat di jalan raya. Kali ini pelatihan diberikan kepada 150 pelanggan setia Garda Oto.

“Kami ingin berbagi ilmu, cara mengemudi yang aman buat pelanggan setia Garda Oto. Nantinya mereka juga bisa menyebarkan ilmu kepada rekannya,” terang Iwan tentang kegiatan Garda Oto yang satu ini.

Untuk memberikan pelatihan, termasuk materi praktek, Garda Oto menghadirkan pebalapnya, Garda Oto Racing Team (GORT), Fitra Eri dengan manaernya Taqwa SS. “Jadi tidak hanya menghadapi situasi di lapangan, kami juga bisa menyampaikan masalah teknis kepada peserta,” lanjutnya.

Pelatihan diberikan dalam bentuk teori (di ruangan) dan praktek (di lapangan). Teori diselenggarakan dalam bentuk diskusi interaktif dengan materi persiapan sebelum menjalankan mobil dan saat berkendara di jalan raya.

Sedangkan materi praktek adalah implementasi teori. Yaitu simulasi saat menghadapi slip atau mengontrol mobil pada permukaan jalan licin. Mobil yang digunakan, Toyota Vios dan Yaris serta Daihatsu Sirion. Di samping itu, peserta juga diberi kesempatan merasakan tandem slalom.

Source

0 comments:

 

Power by Grandparagon @ 2007 - 2008 Beritadotcom.blogspot.com