Referensi

Jasa Web Design

Sunday, December 30, 2007

Presiden Pakistan Pervez Musharraf memerintahkan aparat keamanan menindak tegas warga yang melakukan kekerasan setelah kematian tokoh oposisi Pakistan Benazir Bhutto.

"Para perusuh harus ditindak tegas untuk menjaga keselamatan dan keamanan masyarakat," kata Musharraf seperti dikutip BBC hari ini.

Sedikitnya 38 orang tewas dalam aksi kerusuhan dan kekerasan sejak Bhutto dibunuh Kamis lalu.

Pemerintah Pakistan juga menyatakan, Bhutto meninggal karena kepalanya membentur tuas atap mobil saat menghindari tembakan. Namun, para pendukung Bhutto menolak penjelasan pemerintah. Mereka lebih mempercayai keterangan saksi mata yang menyebutkan Bhutto tewas karena ditembak.

Akibat kekacauan politik dalam negeri, pemilihan umum Pakistan yang sedianya digelar pada 8 Januari nanti terancam ditunda. Komisi Pemilihan Pakistan akan menggelar pertemuan khusus besok untuk membahas dampak pembunuhan Bhutto.


Source

Silahkan Beri Komentar Anda Mengenai Berita/Artikel Ini.

0 comments:

 

Power by Grandparagon @ 2007 - 2008 Beritadotcom.blogspot.com